
Ciamis – Kisah seorang wanita asal Ciamis, Jawa Barat Ana Amalia yang menikah dengan seorang pria yang terpaut usia 36 tahun mendadak viral di Tiktok. Kisah cinta itu diketahuu publik lewat akun @anaamalia54.
Dikutip dari Wolipop, Ana Amalia membagikan momen saat proses makeup dan sesi foto dengan suaminya yang lebih tua 36 tahun. Pada saat awal menikah, Ana belum bisa menerima sosok sang suami. Namun seiring berjalannya waktu ia bisa mencintai suaminya dengan tulus.
“Desember 2018 kami menikah, tanpa riasan, tanpa senyuman yang ada hanya tangisan. Masya Allah Alhamdulillah seiring berjalannya waktu Allah berikan kami kebahagiaan dan tahun 2021 kami terima endorse makeup pengantin dan Alhamdulillah jadi sebuah kenangan,” tulis Ana melalui akun TikTok @anaamalia54.
Baca artikel detikjabar, “Nasib Gadis Ciamis Kini Usai Nikahi Pria Beda Usia 36 Tahun” selengkapnya https://www.detik.com/jabar/berita/d-6589406/nasib-gadis-ciamis-kini-usai-nikahi-pria-beda-usia-36-tahun.